--> Skip to main content

Cara mengatasi kerontokan bunga rambutan

Sampurasun ... 

Cara mengatasi kerontokan bunga rambutan

MANGYONO.com - Bulan September 2016 ini merupakan musimnya pohon rambutan berbunga. Kebetulan di kebun belakang rumah ada pohon rambutan, jadi tau dong sekarang dah musim rambutan... Tapi masih berupa bunga... Hehehe. 

Pohon rambutan saya hampir seluruh tajuknya diselimuti dengan bunga-bunga. Tapi dari bunga rambutan yang banyak itu yang jadi buah hanya 99% saja. Satu malai rambutan terdapat sekitar 1.500 kuntum bunga.. Kalau gak percaya silahkan hitung sendiri ... Hahaha. Namun, dari bunga 1.500-an itu akan gugur bunganya dan yang berhasil menjadi buah sekitar 1-50 buah saja.

Cara mencegah kerontokan bunga rambutan
 Cara mencegah kerontokan bunga rambutan

Nah, cara mencegah kerontokan bunga rambutan yang sering dilakukan petani rambutan yaitu memastikan kebutuhan air terpenuhi, ketersediaan unsur hara yang cukupt.

Karena... Bunga yang menjadi buah harus mengalami penyerbukan terlebih dahulu. Proses penyerbukan ini memerlukan bantuan serangga. Serangga ini berperan sebagai penghulu,... Haha. Serangga ini juga tak sengaja memindahkan hormon pembungaan yang akan merangsang putik dalam pembentukan buah. Hormon ini sangat menguntungkan karena bila proses penyerbukan gagal, proses pembentukan buah masih bisa tetap terjadi berkat adanya hormon ini. 


Nah, untuk itu kita jangan sekali-kali mengusir serangga-serangga penyerbuk ini apalagi membasminya dengan poenyemprotan pembasmi serangga. Karena ketiadaan serangga justru akan membuat bunga-bunga berguguran. Untuk itulah selama pohon rambutan sedang berbunga sebaiknya hindari penyemprotan pestisida. Bila terpaksa harus dilakukan pemberian pestisida, jangan menggunakan pestisida yang disemprotkan ke bunga, tetapi melakukan dengan cara infus melalui batang pohon rambutan.

Untuk mencegah kerontokan bunga rambutan yang masih pentil, pohon memerlukan air dalam jumlah yang cukup. Tetapi... Air yang diperlukan bagi tanaman rambutan yang sedang berbuah pentil atau berbunga bukan air hujan, karena guyuran air hujan akan menyebabkan bunga-bunga dan buah pentil berguguran. Air yang dimaksud saya ini adalah air yang disiramkan ke akar pohon
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments