--> Skip to main content

Apa Yang Anda Jawab Saat Si Kecil Banyak Bertanya?

Sampurasun ... 

Apa Yang Anda Jawab Saat Si Kecil Banyak Bertanya? 

MANGYONO.com - Anak saya yang kedua “Gigin” suka nimbrung dan banyak bertanya, memang begitulah ciri anak banyak bertanya. Sehingga pada masa ini sering dikatakan "anak haus tanya". Segala hal yang ia lihat dan dengar yang menarik perhatiannya, pastilah akan ditanyakan.

Misalnya, anak sudah tahu yang namanya ikan mas, tapi ia masih bertanya lagi. Mungkin sebenarnya ia ingin bertanya, "Kenapa ikan mas yang ini ada ada hatinya, ada empedunya dan ikan mas yang hidup tak ada." Nah, orang tua bisa menjelaskan, "Oh, itu daleman Ikan mas, itu ikan Mas idup dalemannya gak kelihatan, dan sebagainya." Dengan begitu, anak pun belajar bahwa dari sesuatu yang sama juga ada perbedaannya. Bahwa ada kelompok ikan mas namun di dalam kelompok ikan mas itu sendiri ada bedanya.

Apa Yang Anda Jawab Saat Si Kecil Banyak Bertanya?
 Apa Yang Anda Jawab Saat Si Kecil Banyak Bertanya?

 
Selain itu, bisa jadi anak mengulang-ulang pertanyaan lantaran ingin cari perhatian. Misalnya, Anda tak melihat kepada anak saat menjawab. "Akibatnya anak akan terus bertanya sampai ayah atau ibunya melihat ke arahnya

Yang tak kalah penting ialah berikan perhatian kepada anak kala menjawab dengan melakukan kontak mata. Misalnya Anda sedang membersihkan ikan dan si kecil bertanya, "Ma, itu ikan apa?" Jawablah, "Ikan Mas," sambil Anda menoleh kepadanya dan bila perlu dengan menunjukkan ikan tersebut. Sehingga si kecil tak merasa dicuekin.

Lihat vidio Apa Yang Anda Jawab Saat Si Kecil Banyak Bertanya? DI SINI

...
...

...

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments