--> Skip to main content

Cara menetaskan telur bebek dengan induk ayam kampung

Sampurasun ... Rampes.

MANGYONO.com -  Cara menetaskan telur bebek dengan induk ayam kampung.

Caranya adalah dengan mengganti telur ayam kampung yang sedang dierami dengan telur itik/bebek. Untuk induk ayam kampung mampu mengerami telur itik sampai 20 butir tergantung besar-kecilnya induk dan tempat bersarang. Nah, untuk lama pengeraman telur bebek ini berlangsung selama 28 hari, sedangkan untuk telur ayam kampung lama pengeraman 21 hari. 

Cara menetaskan telur bebek dengan induk ayam kampung
 Cara menetaskan telur bebek dengan induk ayam kampung. Ini Meri / anak bebek yang dierami induk ayam kampung.

Langkah pertama yaitu menyiapkan telur ituk yang bagus... Telur yang bagus itu Telur itik yang berasal dari itik betina yang dibuahi (kawin) oleh itik jantan. Untuk mendapatkan telur itik yang dibuahi bisa dengan cara membeli telur itik dari hasil itik yang digembalakan (angon). Karena Itik yang digembalakan biasanya dilengkapi dengan pejantan sehingga di sela-sela waktu penggembalaan itik jantan akan mengawini itik-itik betina yang sedang birahi. Oleh karena itu biasanya telur itik gembalaan mempunyai tingkat fertilitas yang tinggi. Salah satu ciri telur itik dari hasil penggembalaan (angonan) adalah kulit atau kerabang telur relatif lebih kotor daripada telur itik hasil pemeliharaan terkurung (kandang).

Ini telur ayam kampung jumlahnya 9 butir
Ini telur ayam kampung jumlahnya 9 butir yang mau diganti dengan telur bebek.

Bulan yang lalu saya mengganti telur ayam kampung dengan telur ayam bebek... Tapi saya mengurungkan untuk mengganti telur ayam kampung dengan telur bebek semuanya. Saya memasukkan 5 butir telur ayam dan 4 butir telur bebek. Karena induk ayam tersebut bertelur 9 butir... Nanti kalau saya tambah jadi 10 – 15 butir, ntu induk ayam bingung,,, dan membatin... Hehehe. 

Induk ayam sedang mengerami telur ayam dan telur bebek
 Induk ayam sedang mengerami telur ayam dan telur bebek

Setelah ditunggu selama 19 - 20 hari ternyata telur ayam sudah ada yang menetas, jadi tinggal telur bebek aja yang belum menetas. Akhirnya saya percaya dari kejadian tersebut ternyata benar bahwa telur ayam akan menetas dalam waktu 21 hari. Tapi, saya masih bingung, bagaimana dengan telur bebek yang belum menetas? Kalau saya turunkan anak ayam dan induknya, bagaimana dengan telur bebek itu? Masa mau saya tinggalkan, kan sayang. Lalu saya berfikir bagaimana kalau saya ambil saja anak ayam itu dan akan saya pisahkan dari induknya, memang seperti yang kejam juga sih, tapi bagaimana lagi ya itu jalan dan keputusan yang  terbaik. Akhirnya saya pindahkan anak ayam itu dari induknya di tempat yang diberi cahaya lampu listrik dan induk ayam itu sedang mengerami telur bebek.

Ini anak ayam yang menetas duluan
Ini anak ayam yang menetas duluan, saya turunkan dan dipisahkan dari induk ayam yang sedang mengerami telur bebek

Mungkin kejadian ini merupakan pelajaran yang berharga bagi saya, agar di waktu yang akan datang apabila ingin menetaskan telur bebek dengan indukan ayam kampung tidak usah mencampur telur bebek dan ayam dalam proses penetasan, karena waktu mereka menetas itu berbeda. Tapi bisa saja begini, telur bebek sudah dierami selama seminggu, kemudian baru disatukan dengan telur ayam, jadi waktu penetasan akan sama.... Betul khan begitu ... Hehehe

Tepat pada hari ke-27, telur bebek itu ada yang menetas dan sore harinya ke empat telur bebek tersebut menetas semua.... Oh... My Good... Senang sekali rasanya.... Senangnya dalam hati punya istri dua ... Ups, punya anak itik ... Hahaha .... Alhamdulillah akhirnya saya punya bebek juga. Padahal kan sebelumnya saya takut telur bebek itu tidak menetas, karena lama banget kan ya 28 hari itu, saya takut membuang-buang waktu saja dan tentu kasihan induk ayam yang mengeram terlalu lama. Sekarang saya punya induk ayam beranak bebek. Lucu banget kan... 

Ini Meri / anak bebek / itik yang menetas pada telur waktu 27 hari.
Ini meri / anak bebek / itik yang menetas pada telur waktu 27 hari. Sekarang saya baru percaya bahwa telur bebek itu bisa menetas dalam waktu 27 - 28 hari.


Begitulah cerita dan Cara menetaskan telur bebek dengan induk ayam kampung, untuk menetaskan dengan bantuan yang lain nanti saya akan posting juga... tunggu aja ya... hehehe
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments