--> Skip to main content

Menanam Sengon, Rambutan dan tumpang sari lainnya

Sampurasun … rampes …. 



Tanaman sengon adalah jenis tanaman berkayu yang biasa dipanen dengan cepat, kira – kira pemanenannya 5 tahunan sudah biasa ditebang dan dibuat kayu untuk kebutuhan kita, sebelumnya Blog Mang Yono pernah menulis juga tentang Cara penyemaian Tanaman Sengon dan Pemeliharaan tanaman sengon, nah daripada lahan yang kita tanam pohon sengon tidak ada yang bisa kita panen dengan cepat, sebaiknya ya kita menanam tanaman tumpang sari.


Seperti saya ini meskipun tanaman sengon tidak begitu banyak atau tanaman Rambutan tidak begitu banyak ya saya tanam tanaman tumpang sari diantara tanaman utamanya, saya mencoba menanam tumpang sari yaitu tanaman Kacang Tanah, bahkan sebelumnya Blog Mang Yono menulis juga tentang Cara menanam Kacang Tanah, bahkan Cara Merebus Kacang Tanah juga pernah saya tulis heheeh.


Menanam Sengon, Rambutan dan tumpang sari lainnya

Kata Master Sengon, katanya harus tepat untuk memilih jenis tanaman tumpang sari, karena kalau salah menentukan tanaman tmpang sari maka akan berdampak buruk terhadap tanaman inti.


Maka dari itu ada beberapa tanaman yang dilarang dan ada juga yang sangat dianjurkan.

Kalau menurut para master tanaman yang dilarang yaitu : Singkong, Padi , sereh wangi, Kacang tanah dan kayu keras lainnya seperti Mahoni, durian, Rambutan, petai, jengkol.

Tapi menurut saya, boleh – boleh aja menanam tanaman yang dilarang seperti diatas , yang tidak boleh di tanam dan dilarang asal jangan menanam Ganja saja atau menanam bibitnya yang dapet nyolong … #Semprul hehehe.

Adapun menurut para master tanaman yang dianjurkan untuk tumpang sari tanaman sengon seperti Jagung, Cabai Rawit, kacang panjang, pisang, tebu


Menurut para master tanaman yang dilarang itu karena tanaman-tanaman itu sangat rakus terhadap unsur hara tanah. Sehingga dikhawatirkan akan mengganggu tanaman intinya Sementara tanaman yang diperbolehkan adalah jenis-jenis tanaman yang sudah terbukti tidak berpengaruh buruk terhadap pertumbuhan Sengon.



Nah, tanaman tumpang sari ini sangat menguntungkan kita, sambil menunggu sengon tumbuh besar kita bisa menikmati hasil panen tanaman pembantu tersebut.  
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments