--> Skip to main content

Semaian Benih Padi TRISAKTI Umur 10 HSS di Sawah Rawa, Subang

Sampurasun ....

Semaian Benih Padi TRISAKTI Umur 10 HSS di Sawah Rawa, Subang

MANGYONO.com - Ini adalah sawah yang akan ditanami padi TRISAKTI dan sekarang ini saya sedang semai benih padi TRISAKTI 75 Hari Panen. Umurnya 10 HSS ... Lokasi Sawah yang akan ditanami padi Trisakti ini sawah bekas rawa di Cibandung, Dusun Gardu, Desa Bendungan, Kecamatan Pagaden Barat, Kabupaten Subang, Provinsi Jawa Barat .

 FOTO 1 :  Semaian Benih Padi TRISAKTI   Umur 10 HSS di Sawah Rawa Cibandung
 FOTO 1 :
Semaian Benih Padi TRISAKTI 
Umur 10 HSS di Sawah Rawa Cibandung 

Terlihat di foto diatas semaian benih terombol - terombol. itu dikarenakan pada saat setelah semai terkena hujan deras. Jadilah kecambah benih pada mental dan ngumpul bahkan ada yang sampai ke paritnya.  

Dimusim kemaren .. Musim MT2 saya mencoba menanam padi TRISAKTI 75 HST panen di sawah ini.. dan hasilnya lebih bagus dibanding dengan yang ditanam di lahan tadah hujan. 

 FOTO 2 :
Semaian Benih Padi TRISAKTI 
Umur 10 HSS di Sawah Rawa Cibandung


Terlihat difoto diatas hanya sawah saya yang belum ditanami padi. Sedangkan sawah sekelilingnya sudah sekitar 1 mingguan ditanami padi.

Lokasi sawah yang akan ditanami padi trisakti ini sekitar 20 meter dari sawah yang ditanami padi Genjah CAKRABUANA 02 (CB02) dan Padi Ketan Gendel .. Saya juga baru pertama kali ini nanam padi CAKRABUANA 02 ... Semoga saja tanaman padi CB02 , GENDEL dan TRISAKTI saya ini bagus dan dipanen dengan hasil melimpah.










Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments