--> Skip to main content

Petani Subang Bersama Petugas POPT dan UPTD Pertanian Lakukan Pengendalian Hama WBC, PBP, HPP

Sampurasun ...

Petani Subang Bersama Petugas POPT dan UPTD Pertanian Lakukan Pengendalian Hama WBC, PBP, HPP

MANGYONO.com - Kelompok Tani Makmur bersama Petugas POPT (Pengendali Organisme Pengganggu Tumbuhan) dan UPTD Pertanian melalakukan pengendalian hama Wereng Batang Coklat (WBC),  hama Penggerek Batang Padi (PBP) dan Hama Putih Palsu (HPP) yang mulai menyerang tanaman padi kelompok Tani Makmur Desa Bendungan Kec.Pagaden Barat Kab.Subang – Jawa Barat, Jumat (29/05/2020).

Pengendalian hama putih palsu tersebut dengan dilakukan penyemprotan insektisida dengan pengarahan dan dipandu oleh bu Fanny petugas POPT (Pengendali Organisme Pengganggu Tumbuhan) dan juga dihadiri oleh UPTD Pertanian dilahan Kelompok Tani Makmur

Petani Subang Bersama Petugas POPT dan UPTD Pertanian Lakukan Pengendalian Hama WBC, PBP, HPP
  Bu Fanny petugas POPT sedang memberi 
pengarahan kepada kelompok Tani Makmur
Desa Bendungan Kec.Pagaden Barat Kab.Subang – Jawa Barat, 

Jumat (29/05/2020).


Hama putih palsu atau yang memiliki nama latin Cnaphalocrocis medinalis. Serangan hama putih palsu di sawah kelompok Tani Makmur ini menyerang tanaman padi masih dalam vase vegetatif (tanaman muda) 

Tanda mulai akan adanya serangan hama putih palsu ini adalah dengan adanya ngengat yang berwarna kuning cokelat, pada sayap depan terdapat 3 pita hitam berterbangan.

Kerusakan tanaman padi ditandai dengan adanya warna putih pada daun di pertanaman. Larva / ulat memakan jaringan hijau daun dari dalam lipatan daun meninggalkan permukaan bawah daun yang berwarna putih.

Untuk pengendalian hama putih palsu ini bisa dilakukan dengan cara pengeringan untuk mengurangi kelembaban udara disekitar tanaman padi. Menggunakan insektisida (bila diperlukan) berbahan aktif fipronil atau dimehipo.

Serangan hama putih palsu jika dibiarkan biasanya akan berhenti dengan sendirinya dan jarang yang mengakibatkan gagal panen. Tanaman padi yang terserang hama ini dapat pulih apabila air dan pupuk dikelola dengan baik.


youtube image
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments