--> Skip to main content

Manfaat dan khasiat dari daun Asam Jawa dan cara meraciknya

Sampurasun .... Rampes…

Awalnya saya bermaksud membuat Bonsai Asem Jawa, dan sudah di posting juga tentang Cara membuat Bonsai Asem jawa di Blog Mang Yono ini tapi berhubung pohon Asem jawa ini dari mulai pohon, kulit, buah dan daunnya ternyata berkhasiat untuk obat herbal, selai tanaman lainya seperti Sirih Merah, Handeuleum, Kacapiring  atau tanaman Apotik Hidup lainya yang saya tanam di halaman Rumah saya, ya saya selain menjadikan pohon asem ini Bonsai, daunnya suka dimanfaatkan juga.


Banyak sih yang suka minta daun Asam dan saya kasih bahkan suruh metik sendiri saja, masa orang lain minta daun Asam juga tidak boleh, khan keterlaluan ya hehehe.



Tapi daunnya sering di jadikan campuran masakan sayur asam sama istri saya heheh, katanya repot ah beli buah asem apalagi asem kawak, males kewarung, ya sudah pakai daun asam saja, sama kok rasanya hehehe.


Daun Asam Jawa mengandung bahan yang berfungsi sebagai anti radang, membantu mengeluarkan keringat, dan menghilangkan sakit. Kalau saya  waktu ABG suka memakai daun asem untuk membersihkan wajah..


Kalau tetangga saya daun asam bias di racik untuk obat Bisul, cara meraciknya katanya seperti ini daun asam jawa secukupnya, 1 genggam daun asam jawa, 1 genggam daun asam jawa yang masih muda, 2 rimpang kunyit sebesar ibu jari. Kedua bahan tersebut ditumbuk sampai halus kemudian ditempelkan pada bagian yang sakit.


Kalau untuk mengobati luka yang masih baru, Nenek saya suka menggunakan daun asam, dengan cara mengunyah daun asam terlebih dahulu sampai lumat terus templekan pada luka.

Baca juga :
Daun Asam Jawa ( Tamarindus indica ) sebagai penurun kolesterol 
Manfaat dan khasiat dari daun Asam Jawa dan cara meraciknya 
 
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
Comments
0 Comments